Full Term adalah aplikasi yang ideal untuk calon orang tua. Aplikasi ini akan selalu menyertai Anda ketika Anda sangat membutuhkannya. Aplikasi sederhana dan lugas ini akan melacak kontraksi kelahiran calon bayi beserta durasi, frekuensi, dan intensitasnya. Jika Anda mencari aplikasi serupa, inilah alternatif yang baik.
Cara menggunakan Full Term sangat mudah. Begitu memasuki aplikasi, Anda akan mengakses interface yang sederhana. Di sisi atas layar, Anda akan melihat tab ringkasan, durasi, frekuensi, dan intensitas kontraksi. Di sisi bawah, Anda akan melihat tombol mulai berwarna hijau yang dapat diketuk begitu Anda memulai kontraksi dan menghentikan timer dengan mudah. Setelah mulai merekam semua kontraksi, ketukan lainnya akan secara otomatis menghasilkan grafis dengan informasi Anda.
Fitur hebat lainnya dari aplikasi ini yaitu Anda juga dapat memilih intensitas kontraksi dengan mengusap jari ke arah sisi yang lembut atau kuat. Full Term juga memiliki fitur Kick Counter yang memungkinkan Anda merekam tendangan bayi beserta durasinya. Bagian terbaiknya yaitu Anda dapat dengan mudah berbagi semua informasi ini via surel dengan dokter, keluarga, teman, dan orang lain yang Anda inginkan. Terakhir tapi tak kalah penting, Full Term juga dilengkapi panduan berisi informasi perkembangan bayi, pemeriksaan prenatal, tanda-tanda persalinan, dan banyak lagi.
Full Term adalah aplikasi sederhana tapi sangat berguna dan lengkap yang ideal untuk ibu hamil dan calon ayah karena aplikasi ini selalu ada saat diperlukan. Dengan aplikasi ini, pantau kontraksi kehamilan Anda pada saat-saat yang menyenangkan.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 4.1, 4.1.1 ke atas
Komentar
Belum ada opini mengenai Full Term. Jadilah yang pertama! Komentar